Mengalami 1998 melalui Langit Masih Gemuruh
Melalui Langit Masih Gemuruh, Jason Iskandar tak hanya berhasil membuat karya sinematik yang apik, tapi juga membuka setidaknya satu jalan bagi generasi terkini untuk memahami musabab hari ini. Film pendek ini melukiskan suasana menjelang Reformasi 1998 melalui momen-momen traumatisnya.